Tumgik
dyaaries · 16 days
Text
Nggak mau bohong, aku kangeunnn..kangen Semuanyaa😭💗
0 notes
dyaaries · 16 days
Text
Banyak orang yang terlalu fokus dengan hidup orang lain, berambisi ingin menjadi seperti mereka. Mungkin beberapa dari mereka ada yang ingin menjadi dirimu, namun, belum tentu mereka mampu melewati apa yang telah kamu jalani, semua sudah sesuai dengan porsinya masing-masing, pahami, jalani, dan syukuri.
Sejatinya tidak ada yang benar-benar sempurna keindahannya didunia ini.
0 notes
dyaaries · 19 days
Text
Mebubuhkan rasa dalam setiap kata itu menyenangkan. Moment yang sangat berharga ketika semua rasa dituangkan dalam sebuah tulisan, Ntah itu harapan, curahan hati dengan segala kondisinya, dibubuhi cap basah pena diatas kertas. indah dirasa, sadar tak sadar ternyata hampir semua yang dulu kutulis, Allah kabulkan satu persatu. Allah selalu mengabulkan segala harap di situasi yang pas, tidak pernah salah, indah.
0 notes
dyaaries · 1 month
Text
Musim hidupku sepertinya monoton.
aku terus menulis, tentu tidak melulu soal hal-hal yang ilmiah, soal diri atau pemikiran. dengan arti yang sebenar-benarnya melalui bolpointku, kutulis di atas kertas — banyak kutuliskan angka-angka; kalimat pendek yang tak masuk di akal; kata yang mustahil atau mustahal. memang banyak yang tak selesai, yang sampai ketika dibaca lagi hanya bisa bilang “hah” “apasi” ? HAHAHA
Diawal, aku mengatakan jika hidupku monoton. Tapi aku rasa aku belum menyadari musimku yang lain. musimku bernyanyi, banyak sekali berpikir, banyak sekali merenung dan mencoa membiarkan perenungan itu lewat, sampai belajar bagaimana mengenali seseorang lewat wanginya, saja.m
Aku patah dan tumbuh, aku terluka kemudian sembuh, aku bernaung dalam sebuah musim yang rimbun dan teduh. mungkin nanti, aku menemukan itu
0 notes
dyaaries · 1 month
Text
Biasanya, bahkan mungkin sampai detik ini, apapun itu aku mencoba mengutarakan dariku, untukku, kepadaku, sampai cape pokoknya… Sesekali aku mencoba mengutarakan suatu hal kepada seseorang, tapi ujungnya, ah sudahlah. Tapi, terkadang aku perlu itu. Capek iyaa capek, nggak jelas juga. Manusia memang sukanya datang lalu pergi terus kembali lagi
0 notes
dyaaries · 1 month
Text
Kita sedang belajar berjalan, mungkin memang sedikit lambat-lambat ya, bergandengan dengan hati kita. Hilang inspirasi, merendahnya efikasi, dalam sedu sedan. tak apa, bangkit lagi, segera, ya
0 notes
dyaaries · 1 month
Text
Tumblr media
0 notes
dyaaries · 2 months
Text
Ada banyak yang ingin diceritakan, namun konon katanya tidak boleh terlibat lemah, jadi yasudah, simpan sendiri saja.
0 notes
dyaaries · 2 months
Text
Pertanyaan-pertanyaan yang jawabannya masih di rahasiakan tuhan, jangan di tanyakan lagi pada manusia. Tunggu saja, do'akan yang terbaik.
_boy candra
0 notes
dyaaries · 2 months
Text
Bu, ini aku anakmu.
Rasanya sepertinya aku sudah dewasa, memang belum jadi seseorang, tapi aku sudah berada pada fase itu bu. Dewasa awal. Rasanya, usiaku sekarang, sama denganmu saat kau pertama kali menimang anak pertamamu. tak bisa dibayangkan, aku yang saat ini jika ada diposisimu, sulit ya bu. Karena sudah sebesar inipun, aku masih bingung, masih linglung, masih seringkali menangis, dan butuh sekali rangkulan dan arahan Ibu.
Menjadi dewasa sulit ya bu, semakin besar aku, semakin berkembang pemikiranku, rasanya banyak sekali salahku, dan semakin tegar sekali hatimu, melihat anakmu berbuat salah tapi kau hanya tersenyum menanggapinya. rasa bersalahku menjadi tak berkesudahan, bu. Melihat tiap tetes air mata yang jatuh disepertiga malammu, yang kau sembunyikan, tak ingin didengar anak-anakmu.
Semoga aku diberi cukup waktu, untuk dapat membalas semua baikmu, biar nanti yang tak berkesudahan dalam diriku bukan penyesalan, tapi rasa sayang.
aku sayang ibu,
Sehat-sehat selalu.
0 notes
dyaaries · 2 months
Text
Tuhan, Jika Engkau percayakan satu orang untuk dibersamakan denganku nanti, bolehkah aku memohon sesuatu?
Letakkanlah aku dengan ia yang memiliki sabar yang luas, cinta yang hebat, juga menjadi penawar luka dimasa laluku. Tentang segala rumitnya diriku, tentang hal² aneh dalam kepalaku, tingkah konyol memalukan pun, segala bentuk kesedihan juga kebahagiaan yang aku miliki yang senantiasa nantinya menerima versi diriku yang sebenarnya, tanpa menjadikanku sebuah ekspektasi besarnya. Ia yang KAU percayakan akan bersepakat untuk menjaga dan melindungi diriku..
0 notes
dyaaries · 3 months
Text
Untuk hari-hari yang penuh kekhawatiran. tidak perlu menuntut hidup untuk cepat memberi kepastian, bukan? tidak perlu juga terburu-buru ingin mendapat jawaban mengenai masa depan. Yakin, nanti tuhan beri pertanda, karena ia tahu, kita sudah cari kemana-mana. Yakin nanti, diberikan pesan jawaban dari doa yang sudah dilantunkan. Yakin nanti tak akan berujung buntu. Tuhan ada disisimu, selalu. Fighting!
0 notes
dyaaries · 3 months
Text
Mencoba menjadi seorang yang memang diharapkan bisa menularkan caring kepada sesama. Katanya, gaada yang bisa merasakan apa yang sedang kamu rasakan, jadi tidak perlu repot mengungkapkannya pada orang lain. Sembunyikan saja, dan adukan pada Tuhan.
Hm…. sedikit kurang setuju, karena rasanya kalimat tersebut hanya untuk beberapa hal, yang memang aib dan tidak perlu dikomunikasikan. Untuk bisa memahami semua hal, mengenai personal knowing. Rasanya kita perlu membuka lebar jendela terbuka dan tertutup kita. Dengan apa? dengan berkomunikasi. Bagaimana orang bisa memahami kita jika kita saja tidak mau mengutarakan atau menyampaikan apa yang kita rasakan. Rasanya itu tidak adil, kita ingin dimengerti, tapi kita saja belum mengerti bagaimana diri kita sendiri. So, belajar untuk adil dan mencoba memperluas perasaan dan pikiran mengenai diri kita dan orang lain ya!
0 notes
dyaaries · 3 months
Text
Hanya perlu ada saja sudah cukup. Tidak perlu berlebihan ataupun mencoba menjadi apa, menjadi siapa, atau bagaimana. Rasakan saja, bagaimana pentingnya ada bersama mereka
0 notes
dyaaries · 3 months
Text
Kayaknya gapapa banget deh kalau di umur segini belum bisa kaya yang lain. Lagian startnya aja udah beda, apalagi supportnya kan?
Jadi, semampu kamu aja ya. Yang penting kan udah berusaha!!
0 notes
dyaaries · 3 months
Text
Ternyata berat ya jika tumbuh tanpa bercerita. Seperti patah hati setiap hari
0 notes
dyaaries · 4 months
Text
Merasa terharu membaca ataupun mendengar tegur sapa dari kalian yang terbaik. Semoga pesan yang disampaikan menjadi doa yaang paling sungguh menemani perjuangan dan perjalanan untuk menjadi lebih baik, dan kalian terimakasih tetap selalu ada untukku ya!
14 februari hari yang dirayakan oleh semuanya, semoga Widya selalu di penuhi dengan kasih sayang, dan kebahagian.
1 note · View note