Tumgik
lianhandayani · 2 years
Text
Kelewat Menggemaskan, Bucin Terhadap Kucing Ada Manfaatnya!
Tumblr media
Halo readers! Nama latin kucing adalah Felis Silvestris Catus. Kucing mempunyai aneka ragam ras yaitu, Kucing Siam, Kucing Persia, Kucing Radgoll, Kucing Himalaya, Kucing Jawa, dan masih banyak lagi.
Pada zaman dahulu, orang Mesir Kuno memelihara kucing untuk membasmi hama seperti tikus dari tempat penyimpanan hasil panen. Tetapi, seiring berjalannya waktu banyak kucing yang diajak tinggal berdampingan bersama manusia. Sehingga kucing-kucing liar yang biasanya tidak mengeong, menjadi lebih sering mengeong untuk berkomunikasi dengan pemiliknya.
Hewan berbulu ini juga menjadi salah satu peliharaan favorit pada saat ini. Bagaimana tidak? Makhluk kiyowo ini terkadang gemasnya keterlaluan. Tak sedikit orang rela menghabiskan uang demi kebahagiaan kucing peliharaannya.
Karena rasa sayang pemilik terhadap kucing sangat besar, beredar humor kalau "Kucing Adalah Majikan" waduuh ada - ada saja ya, readers. Bahkan idol K-Pop papan atas asal Thailand, Lalisa Manoban (Lisa Blackpink) ternyata juga Cat-Lovers loh! Dia bahkan mengajak kucing peliharaannya berfoto dan membuat mini vlog photoshoot bersama mereka. Apakah kalian juga sebucin ini readers?
Kira-kira apa sih yang membuat banyak orang bisa sangat sayang dengan kucing? Apakah memelihara kucing ada manfaatnya? Simak sampai akhir yaa~
Memelihara kucing ternyata baik untuk psikologis kita loh, readers. Dilansir dari Southern Living, CDC menyatakan bahwa kucing baik bagi kesehatan manusia.
Berikut adalah manfaat memelihara kucing bagi pemiliknya :
1. Meningkatkan Sistem Imun
Ketika merasa kesepian, mood kita pasti akan ikut berantakan. Dengan memelihara kucing, kita akan lebih merasa bahagia dan mood lebih terjaga. Ketika pemilik kucing merasa bahagia dan jarang stress, maka imun dalam tubuh dapat mengalami peningkatan.
2. Melatih Kesabaran
Pasalnya, mengurus kucing bukan hanya sekadar memberi makan saja. Tetapi kita sudah seharusnya menjadi orang tua bagi si kucing.
Membersihkan kotorannya, memandikannya, belum lagi tingkahnya yang pecicilan. Hal inilah yang menjadi ajang dalam melatih kesabaran kita dalam mengasuh kucing.
3. Memiliki Empati Terhadap Makhluk Hidup
Ketika sering bersama kucing, rasa empati kita akan lebih tinggi loh readers. Karena biasanya sudah terjalin chemistry antara pemilik dan si kucing.
4. Menjadi Orang Yang Penyayang dan Pengertian
Selain sabar, pemilik kucing biasanya adalah orang yang penyayang dan pengertian. Kalian pasti pernah melihat Cat-Lovers yang tidak tegaan ketika kucing dibentak atau dimarahi. Dan Cat-Lovers yang seakan tau apa yang diinginkan si kucing. Hal itu dikarenakan pemilik sudah peka terhadap mood peliharaannya. Tuh, sama kucing saja pengertian, apalagi sama dia ya readers~
5. Support dalam Hubungan Percintaan
Terdengar aneh, tapi ternyata kucing memang bisa dijadikan support system dalam percintaan. Banyak wanita yang menganggap pria yang suka dengan kucing adalah pria yang baik dan lebih pengertian, begitu juga sebaliknya. Buat yang jomblo mungkin bisa langsung pelihara kucing, siapa tahu bonus kekasih hehe.
Bagi kalian yang ingin mengetahui cara memelihara kucing dan ingin chemistry terjalin sangat kuat, kalian bisa memulai untuk memelihara anak kucing.
0 notes
lianhandayani · 2 years
Text
Kelewat Menggemaskan, Bucin Terhadap Kucing Ada Manfaatnya!
Tumblr media
Halo readers! Nama latin kucing adalah Felis Silvestris Catus. Kucing mempunyai aneka ragam ras yaitu, Kucing Siam, Kucing Persia, Kucing Radgoll, Kucing Himalaya, Kucing Jawa, dan masih banyak lagi.
Pada zaman dahulu, orang Mesir Kuno memelihara kucing untuk membasmi hama seperti tikus dari tempat penyimpanan hasil panen. Tetapi, seiring berjalannya waktu banyak kucing yang diajak tinggal berdampingan bersama manusia. Sehingga kucing-kucing liar yang biasanya tidak mengeong, menjadi lebih sering mengeong untuk berkomunikasi dengan pemiliknya.
Hewan berbulu ini juga menjadi salah satu peliharaan favorit pada saat ini. Bagaimana tidak? Makhluk kiyowo ini terkadang gemasnya keterlaluan. Tak sedikit orang rela menghabiskan uang demi kebahagiaan kucing peliharaannya.
Karena rasa sayang pemilik terhadap kucing sangat besar, beredar humor kalau "Kucing Adalah Majikan" waduuh ada - ada saja ya, readers. Bahkan idol K-Pop papan atas asal Thailand, Lalisa Manoban (Lisa Blackpink) ternyata juga Cat-Lovers loh! Dia bahkan mengajak kucing peliharaannya berfoto dan membuat mini vlog photoshoot bersama mereka. Apakah kalian juga sebucin ini readers?
Kira-kira, apa sih yang membuat banyak orang bisa sangat sayang dengan kucing? Apakah memelihara kucing ada manfaatnya? Simak sampai akhir yaa~
Memelihara kucing ternyata baik untuk psikologis kita loh, readers. Dilansir dari Southern Living, CDC menyatakan bahwa kucing baik bagi kesehatan manusia.
Berikut adalah manfaat memelihara kucing bagi pemiliknya :
1. Meningkatkan Sistem Imun
Ketika merasa kesepian, mood kita pasti akan ikut berantakan. Dengan memelihara kucing, kita akan lebih merasa bahagia dan mood lebih terjaga. Ketika pemilik kucing merasa bahagia dan jarang stress, maka imun dalam tubuh dapat mengalami peningkatan.
2. Melatih Kesabaran
Pasalnya, mengurus kucing bukan hanya sekadar memberi makan saja. Tetapi kita sudah seharusnya menjadi orang tua bagi si kucing.
Membersihkan kotorannya, memandikannya, belum lagi tingkahnya yang pecicilan. Hal inilah yang menjadi ajang dalam melatih kesabaran kita dalam mengasuh kucing.
3. Memiliki Empati Terhadap Makhluk Hidup
Ketika sering bersama kucing, rasa empati kita akan lebih tinggi loh readers. Karena biasanya sudah terjalin chemistry antara pemilik dan si kucing.
4. Menjadi Orang Yang Penyayang dan Pengertian
Selain sabar, pemilik kucing biasanya adalah orang yang penyayang dan pengertian. Kalian pasti pernah melihat Cat-Lovers yang tidak tegaan ketika kucing dibentak atau dimarahi. Dan Cat-Lovers yang seakan tau apa yang diinginkan si kucing. Hal itu dikarenakan pemilik sudah peka terhadap mood peliharaannya. Tuh, sama kucing saja pengertian, apalagi sama dia ya readers~
5. Support dalam Hubungan Percintaan
Terdengar aneh, tapi ternyata kucing memang bisa dijadikan support system dalam percintaan. Banyak wanita yang menganggap pria yang suka dengan kucing adalah pria yang baik dan lebih pengertian, begitu juga sebaliknya. Buat yang jomblo mungkin bisa langsung pelihara kucing, siapa tahu bonus kekasih hehe.
Bagi kalian yang ingin mengetahui cara memelihara kucing dan ingin chemistry terjalin sangat kuat, kalian bisa memulai untuk memelihara anak kucing.
4 notes · View notes