Tumgik
momojou · 1 year
Text
Kalapagenep
Aku merindukan matamu sebagaimana pucuk sadagori
menanti sinar matahari. Pagi sekali aku berjalan ke barat
tanpa alas kaki menyusuri pantai, sungai dan perbukitan.
Berdiri di tengah huma dan melihat kesedihan disemaikan.
Aku mengenangkan matamu sebagaimana bunga angsana
rindu pada udara. Menjelang petang aku beranjak ke utara
menghirup aroma kandang pada penghujung musim hujan.
Terus berbelok ke timur menuruni undakan-undakan sawah.
Kadang aku menghindari matamu sebagaimana kelelawar
memilih kegelapan. Aku sembunyi di bawah rimbun janitri
sambil menggelantung pada dahan-dahannya yang tinggi.
Aku kembali ke pantai ketika malam hampir sempurna
di kejauhan sebuah pulau karang menjelma titik cahaya.
Lalu aku meyakini titik tersebut adalah bola matamu.
Acep Zamzam Noor (2017)
7 notes · View notes
momojou · 1 year
Text
YA LUCU BANGET. LOP ❤
Tumblr media
2 notes · View notes
momojou · 1 year
Text
Sudah 2 Februari 2023
Halo Tio dan Mara,
semoga kalian tetap gemoy, sehat, dan ceria selalu. 
Ku ingin seperti biasa, meneruskan kebiasaan lama yang menurutku baik sekali untuk dilakukan. Aku selalu ingin berterima kasih setulusnya pada kalian berdua! Nyiahaha
Karena kalian selalu ada, selalu ada.
Bertiga kita jalan terus! Kemon!
1 note · View note
momojou · 2 years
Text
Tumblr media
Tuhan, Tuhan yang Maha Baik. Terima kasih, terima kasih banyak.
0 notes
momojou · 2 years
Text
Tumblr media
Anak kicik dipangku Ayah ❤
0 notes
momojou · 3 years
Text
Tumblr media
Sampai kita ketemu ya Sayangku! Moga dikau sehat dan terus dalam lindungan Tuhan yang hangat.
Ayah sama Ambu ndak sabar jumpa! 🌻❤
0 notes
momojou · 3 years
Text
Jadi inget Ayah. Beberapa kali Ayah cerita kalau masa mudanya unik. Bapaknya tutup usia saat dia masih belasan tahun dan setelahnya dia harus urus Ibu dan adik-adiknya yang jauh lebih kecil.
Otomatis mimpinya untuk lanjut sekolah ndak bisa terwujud (juga pasti banyak mimpi lainnya) dan Ayah jadi pengembara. Kerja dari satu jenis pekerjaan ke pekerjaan lain, dari satu tempat ke tempat lain. Apa saja asal bisa hidupi diri sendiri dan keluarga.
Ayah bilang, di beberapa saat dia ndak lagi tahu makna rumah. Kebayang, anak kesayangan tiba-tiba hilang arah, blingsatan dipukul kenyataan. Kadang dia sedih kadang dia merasa bebas. Heu. Lagu ini rasanya dekat sekaligus menyedihkan. You're a real Tonto.
Ha, kalau bisa ketemu Ayah pas masih muda pengen sekali jajanin dia mie ayam paling enak sehabis nonton Persib. Pasti dia senang.
0 notes
momojou · 3 years
Text
9 Desember
pagi ini ku bayangkan kita berdiri berdampingan di satu ujung subuh yang dingin namun tak jadi masalah karena hati kita tetap hangat dan akrab seperti biasa sempurna didekap kidung-kidung melagu.
0 notes
momojou · 3 years
Text
Ngigo Edisi Hyehwa
Mogalah satu saat nanti misal Imas hamil, Tio ndak perlu berhadapan sama edisi ngidam yang terlampau pelik macam “mau” batagor Ansan yang ada di Semenanjung Kroyaa atawa “pengen” Teh Giju Botol yang dingin alami gara-gara Mak Uum warungnya dari dari dinding bambu jadi udara Cilimus menembus botol-botol kaca.
Aamiin.
0 notes
momojou · 3 years
Photo
Tumblr media
di pusat tembok tua Kota Seoul
ada serimbun semak layu
berkawan dingin dan basah.
alangkah sedih. alangkah indah.
membuat laut yang ada dalam dirimu hendak tumpah.
0 notes
momojou · 3 years
Text
Tumblr media
Aku tak sabar jumpa.
0 notes
momojou · 4 years
Text
Tumblr media
🌻: You love him, huh?
🍁: I can't imagine the day I won't.
0 notes
momojou · 4 years
Text
Malam Jauh di Yulgok-ro
Halo.
Aku tidak begitu yakin apakah aku masih punya cukup kata-kata pula keberanian untuk membesarkan hatimu-hatiku seperti biasa. Jarak ini benar-benar menyedihkan. Aku mau melantur.
Aku jadi kepikiran kata-kata si Jadel.
“Mampus kau kita dikoyak-koyak sepi”.
Aish.
Sayangku, mogalah kali ini kita tak lama-lama meleleh. Kau sering ingatkan, “sedih boleh tapi jangan terlalu lama.”
Kemon kita sinau terus supaya lulus walaupun angel. Aish. Maafkan malah nanti aku merengek sedih lagi. Hua.
I love you.
0 notes
momojou · 4 years
Text
Tarek napas dan inget quote Buddha (to becoming cah quote adalah jalan ninjaku)
"You yourself, as much as anybody in the entire universe, deserve your love and affection"
Yuhu, I love you, Imas Cempaka Mulia. Much. ❤
0 notes
momojou · 4 years
Text
"Suatu malam aku mandi di lautan.
Sepi menjadi kaca.
Bunga-bungaan yang ajaib bertebaran di langit.
Aku inginkan kamu, tetapi kamu tidak ada.
Sepi menjadi kaca."
- Rendra dalam Pamflet Cinta
0 notes
momojou · 4 years
Text
"Ketika sejengkal adalah jarak yang terlampau jauh."
- Inggit buat Soekarno
0 notes
momojou · 4 years
Text
Tumblr media
- Fatima is Fatima
0 notes