Tumgik
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Usia yang terus bertambah bukan menjadi alasan untuk Anda enggan menggerakan tubuh. Meskipun tenaga sudah tidak sekuat saat masih muda Apalagi jika kondisi tubuh masih tergolong sehat meski umur sudah melewati paruh baya.
Ada banyak kegiatan yang dapat Anda lakukan saat usia sudah mulai lanjut, tentunya disesuaikan dengan kemampuan yang ada. Salah satu yang bisa dilakukan adalah berkebun. Ada banyak manfaat berkebun yang akan menunjang kesehatan Anda, diantaranya:
1.Membuat Tubuh Bugar
Berkebun membutuhkan gerakan dari otot-otot tubuh yang tidak terlalu berat bagi lansia, misalnya menyiram tanaman, memberikan pupuk, atau mencabuti rumput liar. Sebaiknya berkebun dilakukan di pagi hari sambil menjemur tubuh di bawah sinar matahari yang masih sehat.
2.Meningkatkan Kreativitas
Memilih tanaman yang sesuai dengan jenis tanah dan mengatur kebun agar tampak semakin indah akan memicu kreativitas para lansia. Selain itu, warna hijau yang mendominasi kebun cenderung membuat pikiran menjadi lebih positif dan produktivitas pun meningkat.
3.Menenangkan Pikiran
Berkebun akan menjadikan pikiran lebih relaks atau santai karena aktivitas di kebun seperti mengatur pot atau membentuk tanah akan mengalihkan pikiran dari keruwetan dan menjernihkannya dengan cepat.
4.Memberi Stimulasi Pada Otak
Berkebun bisa meningkatkan kadar zat kimia yang memberikan banyak manfaat bagi otak, terutama bagi lansia. Stimulasi terhadap otak inilah yang akan membuat kita lebih tenang saat sedang mengurus tanaman di kebun.
5.Melancarkan Peredaran Darah
Berkebun dapat melancarkan peredaran darah karena adanya aktivitas atau gerakan yang dilakukan tubuh. Dari sana, sirkulasi darah pun ikut meningkat dan membuat tubuh terasa semakin bugar.
6.Mencegah Penyakit Kardiovaskular
Berkebun juga bisa menjadi salah satu bentuk pencegahan terhadap penyakit yang menyerang pembuluh darah dan jantung. Maka tak heran kalau nenek moyang yang berprofesi sebagai petani mempunyai umur panjang karena senantiasa bersentuhan dengan tanah.
Anda ingin berkebun tetapi bingung bagaimana memulainya? Yuk, bergabung saja bersama Bukit Durian Purwakarta Istimewa! Anda akan memiliki tanah kebun plus pohon durian unggulan yang siap dikembangkan bersama para pakar berpengalaman dan layanan digital yang memungkinkan Anda dapat memantau perkembangan kebun dimana pun dan kapan pun.
Hanya dengan memilih paket Rp. 225 juta, Anda akan mendapatkan:
Kavling seluas 300 m2. Bonus 6 pohon durian master. Cicilan hingga 24 kali. Bisa kredit syariah. Potensi bagi hasil hingga Rp. 108 juta/tahun.
0 notes
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Musim durian menjadi musim yang dinantikan para pecintanya. Anda bisa menemukan buah ini hampir di setiap daerah. Anda bisa bebas memilih jenis durian favorit Anda. Bahkan saat ini ada beberapa sentra penjualan durian yang berjualan sepanjang waktu, tidak hanya saat musim durian tiba.
Tahukah Anda jika durian ternyata memiliki banyak jenis? Ya! Indonesia memiliki banyak jenis durian, tidak hanya yang sering Anda temukan atau nikmati. Bahkan Indonesia adalah salah satu negara di dunia yang memiliki ragam durian terbanyak.
Berikut ini adalah jenis-jenis durian yang asli dari Indonesia.
1.Durian Master
Durian ini ditemukan oleh Mas Tejo warga Banyuwangi, Jawa Timur dan sejak tahun 1973 telah berhasil dikembangkan dibawah binaan Prof. Dr. Pieter dari Belanda yang juga Guru Besar IPB. Bibit durian master merupakan hasil persilangan antara pohon durian unggul (F1) yang berbuah super, besar, lezat dan lebat, dengan tanaman hutan asal Kalimantan sejenis durian yang berkarakter perkasa, batang kuat dan menjulang ke atas, akarnya menghujam ke dalam bumi dan berusia panjang.
2.Durian Mimang
Durian Mimang adalah buah yang berasal dari Banjarnegara, Jawa Tengah. Durian ini memiliki ciri khas kulitnya yang terkesan kempes. Jika Anda membukanya, maka akan mendapati buah durian yang memiliki ketebalan sekitar 2-3 centimeter dari bijinya. Durian miming dengan buahnya yang sangat manis dan legit ini pernah menyabet juara 2 di kontes durian se-Asia Tenggara.
3.Durian Candimulyo
Durian Candimulyo atau yang dikenal dengan nama lain Durian Candy adalah jenis durian yang berasal dari Magelang, Jawa Tengah. Ciri khasnya adalah ukurannya lumayan besar dan biji di dalam buahnya kecil. Rasa dari buah Durian Candimulyo ini adalah percampuran antara manis dan sedikit pahit. Jadi ketika Anda memakannya, jangan terlalu berharap akan mendapatkan rasa manis di seluruh buah yang juga berukuran besar ini.
4.Durian Matahari
Durian yang berasal dari Cimanggu, Bogor, Jawa Barat ini merupakan buah durian yang memiliki bentuk bulat panjang berwarna hijau kecoklatan dengan ketebalan sekitar 0,5-1 cm. Durinya besar-besar, runcing, jarang dan sedikit bengkok. Buahnya tebal, kering, berlemak, manis dengan tekstur halus dan aromanya cukup tajam.
Tentu masih banyak lagi jenis durian selain di atas yang belum tercantum karena kurang begitu banyak didengar oleh masyarakat Indonesia. Durian mana favorit Anda?
0 notes
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Budidaya tanaman durian pada dasarnya tidaklah terlalu sulit karena tanaman buah ini sangat cocok jika ditanam di Indonesia. Namun untuk menghasilkan buah durian yang berkualitas unggul yang mempunyai rasa manis sedikit pahit, daging buah tebal, tekstur durian pulen dan aroma yang khas dan sedap, tentunya perlu pengetahuan tentang budidaya durian yang benar.
Salah satu aspek penting dalam menentukan berhasil tidaknya membudidayakan tanaman durian adalah proses pemupukan. Proses ini menentukan asupan unsur hara yang diterima oleh pohon durian. Unsur hara dalam tanah sangat penting karena akan mempengaruhi rasa dan aroma buah yang dihasilkan. Ada beberapa jenis unsur hara yang wajib dimiliki oleh tanah atau media tanam yang akan ditanami tanaman durian yakni Kalsium, Kalium dan Boron.
Pada prinsipnya ada tiga waktu penting pemberian pupuk pada tanaman durian yang berkaitan dengan fase pertumbuhan dan perkembangan tanaman durian.
1.Pada saat sebelum menanam (Pupuk Dasar)
Sebelum menanam pohon durian, sebaiknya tanah yang akan di gunakan untuk lubang tanam diberi pupuk terlebih dahulu. Tujuannya adalah untuk mencukupi unsur hara tanah sehingga sesuai dengan kebutuhan tanaman durian. Pupuk yang cocok diberikan adalah pupuk organik seperti pupuk kandang/kompos yang diaplikasikan dengan cara mencampur tanah bekas galian dengan pupuk organik .
2.Pada Saat Pertumbuhan Generatif
Pada fase ini pemupukan diberikan sebanyak dua kali dalam satu tahun. Pertama kali saat tanaman durian berumur tiga bulan. Adapun jenis pupuk yang diberikan terdiri dari dua macam yaitu pupuk organik / pupuk kompos / pupuk kandang dan pupuk NPK. Pemupukan sebaiknya dilakukan pada musim kemarau. Sedangkan pemberian pupuk NPK dilakukan secara rutin dan diulangi setiap empat bulan sampai dengan tanaman berumur tiga tahun.
3.Pada Saat Tanaman Sudah berbuah
Pemupukan durian pada tahap ini bertujuan untuk merangsang pembuahan, meningkatkan kualitas buah, dan memperbaiki kondisi tanaman setelah berbuah.
Tidak mau ribet? Yuk, bergabung saja bersama Bukit Durian Purwakarta Istimewa! Anda akan memiliki tanah kebun plus pohon durian unggulan yang siap dikembangkan bersama para pakar berpengalaman dan layanan digital yang memungkinkan Anda dapat memantau perkembangan kebun dimana pun dan kapan pun.
Hanya dengan memilih paket Rp. 150 juta, Anda akan mendapatkan:
Kavling seluas 200 m2. Bonus 4 pohon durian master. Cicilan hingga 24 kali. Bisa kredit syariah. Potensi bagi hasil hingga Rp. 72 juta/tahun.
0 notes
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Buah durian yang manis dan dagingnya lembut creamy ini memang sanggup membius penikmatnya untuk menyantapnya terus menerus. Buah yang dijuluki sebagai “King of Fruits” ini memang banyak digemari oleh orang Indonesia.
Selain nikmat disantap secara langsung, durian juga bisa dinikmati dengan cara lain. Diantaranya:
1.Pancake durian
Pancake durian menjadi salah satu makanan dari olahan durian yang paling terkenal. Daging durian yang creamy dipadukan dengan adonan tepung yang agak kenyal, membuat makanan yang satu ini selalu menjadi incaran para pecinta durian.
2.Sop durian
Sop durian disantap dalam keadaan dingin dicampur dengan es serut, kacang merah, alpukat dan susu. Rasanya benar-benar nikmat, terutama jika disantap saat cuaca panas.
3.Coklat durian
Coklat durian menjadi salah satu cara modern untuk menikmati durian. Paduan antara rasa coklat yang manis dan durian yang legit akan memberikan sensasi berbeda saat lumer di mulut.
4.Es krim goreng durian
Es krim ini berbentuk roti goreng yang diisi es krim durian di dalamnya. Sensasi renyah pada bagian luar roti serta sensasi empuk dan dingin pada bagian dalam yang berpadu dengan rasa duren yang creamy, membuat Anda tidak akan bosan menyantapnya.
5.Durian bakar
Durian bakar menjadi salah satu makanan khas suku dayak di Kalimantan. Tapi Anda tidak perlu jauh-jauh pergi ke Kalimantan untuk mencicipinya. Anda bisa membakarnya sendiri karena proses pembakarannya terhitung mudah. Buah durian yang masih lengkap dengan kulit dan durinya diikat di atas tungku api dan dibakar selama kurang lebih 5 menit. Durian bakar bisa menjadi alternatif bagi Anda yang ingin menyantap durian namun tidak terlalu suka dengan aroma durian yang menyengat. Karena setelah dibakar, aroma durian tidak akan terlalu menyengat lagi.
Yuk, cicipi nikmatnya durian kupas dan aneka olahan durian lainnya hanya di Café Bukit Durian Purwakarta Istimewa
0 notes
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Buah durian yang manis dan dagingnya lembut creamy ini memang sanggup membius penikmatnya untuk menyantapnya terus menerus. Buah yang dijuluki sebagai “King of Fruits” ini memang banyak digemari oleh orang Indonesia.
Selain nikmat disantap secara langsung, durian juga bisa dinikmati dengan cara lain. Diantaranya:
1.Sambal durian
Sambal durian atau tempoyak terbuat dari durian yang sudah difermantasikan dan sangat terkenal di Sumatera, khususnya Palembang dan Lampung. Tempoyak biasanya dicampur dengan sambal terasi dan paling nikmat disantap dengan nasi panas dan ikan. Anda tidak perlu takut bau mulut setelah menyantap sambal ini, karena setelah difermentasi, aroma durian yang menyengat tidak akan tercium sama sekali.
2.Lempok durian
Lempok durian menjadi salah satu makanan khas di beberapa daerah di Indonesia seperti Bengkulu, Palembang dan Pontianak. Banyak orang menganggap lempok durian ini sama dengan dodol durian, tapi sebenarnya ada perbedaan yang cukup jelas. Komposisi dodol durian lebih didominasi oleh tepung dan durian hanya dijadikan sebagai pelengkap rasa. Sementara komposisi lempok durian didominasi oleh daging durian asli yang hanya dicampurkan dengan gula dan sedikit garam untuk memberi sensasi gurih.
3.Surabi durian
Surabi merupakan salah satu kue tradisional asal kota Solo yang terbuat dari campuran tepung terigu dengan santan, yang disantap bersama kuah dengan berbagai pilihan rasa, salah satunya durian. Saus durian yang terbuat dari daging durian dicampur dengan santan, gula merah dan daun pandan, pasti membuat Anda ingin langsung menyantapnya.
4.Ketan durian
Ketan durian menggunakan saus durian yang terbuat dari daging durian asli, gula merah, santan dan daun pandan. Makanan ini akan lebih nikmat jika disantap dalam keadaan yang masih panas.
5.Kopi durian
Yup, Anda sedang tidak salah baca! Kopi durian benar-benar ada dan sangat terkenal di daerah Sumatera Utara. Bagi pecinta durian pasti tidak akan melewatkan untuk menikmati kopi dengan rasa yang unik ini karena rasa dan aroma duriannya benar-benar terasa.
0 notes
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Anda pecinta durian? Membayangkan aroma dan rasanya saja pasti sudah membuat Anda menelan ludah. Buah tropis ini memang sangat dicintai sebagian orang tapi juga dihindari oleh beberapa orang.
Durian tidak hanya dikenal di Indonesia tetapi juga di seluruh dunia, apalagi dengan aromanya yang tajam dan khas. Aroma pada durian bisa menjadi petunjuk apakah daging durian manis, enak dan matang.
Nah agar tidak tertipu saat ingin membeli durian, berikut ini beberapa tips yang bisa Anda perhatikan:
5. Bentuk Durinya
Pilih durian dengan bentuk duri pendek dan jarang. Durian ini dipercaya lebih manis dibandingkan duri panjang, berdempet atau terlalu banyak yang menandakan durian memiliki daging yang sedikit.
6. Beratnya Ringan
Tahukah Anda jika buah durian dengan berat yang ringan bisa menjadi pertanda kalau buah durian tersebut matang dan isinya berlimpah. Semakin berat durian tersebut maka bijinya yang besar, bukan dagingnya. Semakin besar bijinya, maka dagingnya semakin tipis.
7. Ketuk-Ketuk Durian
Cara ini sering dilakukan oleh para penjual durian jika ingin memilihkan untuk pembelinya. Jika takut dengan durinya, maka Anda bisa minta penjual untuk mengetuknya, lalu cermati bunyi yang timbul. Jika durian sudah matang, maka bunyinya akan terasa sedikit berat dan terendam seperti “bluk-bluk”. Jika suaranya serasa seperti rongga, maka bisa menjadi tanda bahwa durian sudah tak lagi segar.
8. Cek Tangkai Atasnya
Tangkai yang tidak bergetah atau sudah kering mengindikasikan durian sudah lama diambil dari pohon. Sebaiknya cari durian yang masih bergetah dibagian tangkai atasnya yang menjadi pertanda durian baru diambil dari pohon.
Jadi juragan durian saja, yuk! Bersama Bukit Durian Purwakarta Istimewa, Anda akan memiliki tanah kebun plus pohon durian unggulan yang siap dikembangkan bersama para pakar berpengalaman dan layanan digital yang memungkinkan Anda dapat memantau perkembangan kebun dimana pun dan kapan pun.
Hanya dengan memilih paket Rp. 225 juta, Anda akan mendapatkan:
Kavling seluas 300 m2. Bonus 6 pohon durian master. Cicilan hingga 24 kali. Bisa kredit syariah. Potensi bagi hasil hingga Rp. 108 juta/tahun.
0 notes
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Anda pecinta durian? Membayangkan aroma dan rasanya saja pasti sudah membuat Anda menelan ludah. Buah tropis ini memang sangat dicintai sebagian orang tapi juga dihindari oleh beberapa orang.
Durian tidak hanya dikenal di Indonesia tetapi juga di seluruh dunia, apalagi dengan aromanya yang tajam dan khas. Aroma pada durian bisa menjadi petunjuk apakah daging durian manis, enak dan matang.
Nah agar tidak tertipu saat ingin membeli durian, berikut ini beberapa tips yang bisa Anda perhatikan:
1.Hindari Memilih Berdasarkan Warna
Warna sering menjadi patokan orang saat membeli durian. Mungkin begitu juga dengan Anda. Mulai sekarang tinggalkan kebiasaan ini, karena warna tidak selamanya menentukan kematangan dan rasa. Warna durian memang berbeda-beda, seperti hijau, kuning dan coklat. Kulitnya yang berwarna hijau tak selamanya belum matang, karena bisa jadi itu memang warna khasnya dari jenis durian tersebut.
2. Pilih yang Berbentuk Bulat
Pilihlah durian yang berbentuk bulat. Umumnya, durian yang berbentuk bulat memiliki daging yang berwarna kuning dan lebih matang dibandingkan yang berbentuk lonjong. Durian dengan bentuk lonjong memiliki daging lebih sedikit.
3. Periksa Tangkainya
Ternyata tangkai juga bisa menjadi petunjuk durian sudah matang, atau tidak. Durian dengan tangkai yang tebal dan pendek menunjukkan bahwa daging buah tersebut tebal dan banyak. Namun jika tangkainya ramping dan panjang bisa menjadi pertanda daging durian sedikit dan tidak terlalu tebal.
4. Aroma Durian
Durian yang memiliki aroma harum biasanya memiliki daging yang kuning dan manis. Cara ini dipakai oleh banyak orang saat memilih durian. Anda mendekatkan durian ke hidung, maka aroma harum bisa tercium tanpa harus menyayatnya.
Jadi juragan durian saja, yuk! Bersama Bukit Durian Purwakarta Istimewa, Anda akan memiliki tanah kebun plus pohon durian unggulan yang siap dikembangkan bersama para pakar berpengalaman dan layanan digital yang memungkinkan Anda dapat memantau perkembangan kebun dimana pun dan kapan pun.
Hanya dengan memilih paket Rp. 150 juta, Anda akan mendapatkan:
Kavling seluas 200 m2. Bonus 4 pohon durian master. Cicilan hingga 24 kali. Bisa kredit syariah. Potensi bagi hasil hingga Rp. 72 juta/tahun.
0 notes
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Apakah And pernah mengunjungi café atau restoran? Atau bahkan sudah pernah mengunjungi keduanya? Ya, kedua tempat tersebut memang sudah tidak asing lagi bagi kita. Jika anda adalah seorang yang gemar mengunjungi cafe dan restoran. Pasti sedikit banyaknya mengetahui perbedaan antara keduanya.
Café berasal dari bahasa Perancis yang artinya (minum) kopi. Dalam sejarahnya, café merupakan tempat yang menyajikan minum kopi atau teh. Seiring perkembangan zaman, café juga menyediakan minuman lain seperti jus, soft drink, dan makanan ringan lainnya. Café di Indonesia adalah tempat yang sederhana tapi memiliki keunikan-keunikan yang menjadi tempat orang bersantai dan berkumpul dengan menikmati minuman dan makanan ringan yang disediakan.
Sedangkan restoran adalah tempat menyajikan makanan kepada pelanggan yang datang. Biasanya tempat yang disediakan lebih elegan dan mewah. Penyajian makanan yang berkelas sudah menjadi ciri khas tersendiri dari sebuah restoran.
Berikut ini adalah rangkuman perbedaan café dan restoran secara umum:
1.Café pada dasarnya adalah tempat untuk minum minuman seperti kopi, jus dan aneka snack lainnya sedangkan restoran adalah tempat yang menyajikan makanan dengan penyajian yang khas.
2.Café bisanya berbentuk sederhana tetapi di desain sedemikian rupa berdasarkan konsep yang diusung, sedangkan restoran lebih mengedepankan konsep yang formal dan elegan yang mengkhususkan pada pelayanan dan penyajian makanan.
3.Café umumnya berada di tempat-tempat keramaian seperti perkantoran, mall, kampus dan ruang publik lainnya, sedangkan restoran berada dilokasi-lokasi yang dianggap lebih strategis seperti lokasi pariwisata dan hiburan.
4.Café biasanya didominasi oleh anak muda sedangkan restoran kebanyakan pengunjung adalah mereka yang sudah mapan, lebih cocok untuk  keluarga. Meskipun sekarang juga sudah banyak café dengan segmen keluarga.
5.Harga menu di café sedikit lebih terjangkau dari pada harga menu di restoran.
Bosan dengan menu café yang hanya itu-itu saja? Yuk, ke Café Bukit Durian Purwakarta Istimewa!
0 notes
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Kapan Waktu Penyiraman Pohon Durian yang Tepat?
Pohon durian membutuhkan banyak air pada pertumbuhannya, akan tetapi dalam pemberian air tanah tidak boleh tergenang terlalu lama atau sampai terlalu basah. Bibit durian yang baru saja ditanam membutuhkan penyiraman satu kali sehari, terutama kalau bibit ditanam pada musim kemarau. Setelah tanaman berumur satu bulan, pemberian air pada tanaman durian dapat dikurangi sekitar tiga kali seminggu. Pembudidayaan tanaman durian yang dikebunkan dengan skala luas membutuhkan tersedianya sumber air yang cukup. Dalam pengairan perlu dibuatkan saluran air drainase untuk menghindari air menggenangi bedengan tanaman.
Proses penyiraman pohon durian bisa dilakukan di pagi dan sore hari. Namun, jika terpaksa maka dapat dilakukan pada sore hari untuk meminimalkan terjadinya penguapan. Ketika pohon durian sudah mulai berbunga dan berbuah, penyiraman harus dilakukan lebih intensif misalnya 1-2 kali sehari karena pada masa ini jumlah air yang dibutuhkan kurang lebih 100-300 liter per pohon. Usahakan jangan sampai air menggenang pada lahan kebun karena akan memicu penyakit busuk akar. Demikian juga pada saat setelah panen, pohon durian juga memerlukan banyak air untuk memulihkan diri dari keadaan stress sehabis berbuah.
Tidak mau ribet? Yuk, bergabung saja bersama Bukit Durian Purwakarta Istimewa! Anda akan memiliki tanah kebun plus pohon durian unggulan yang siap dikembangkan bersama para pakar berpengalaman dan layanan digital yang memungkinkan Anda dapat memantau perkembangan kebun dimana pun dan kapan pun.
Hanya dengan memilih paket Rp. 225 juta, Anda akan mendapatkan:
Kavling seluas 300 m2. Bonus 6 pohon durian master. Cicilan hingga 24 kali. Bisa kredit syariah. Potensi bagi hasil hingga Rp. 108 juta/tahun.
0 notes
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Jajanan tradisional dengan penampilan dan rasa yang lebih kekinian kini berhasil masuk daftar menu di café-café hits yang bertebaran di berbagai daerah. Apalagi jika penampilannya menarik atau unik, tentu akan jadi sasaran anak muda untuk dijadikan bahan feed di media sosial.
Meskipun terkadang harganya menjadi berkali-kali lipat lebih mahal dibanding pinggir jalan. Namun itu tidak menghalangi siapa pun untuk menikmatinya di café favorit. Apa saja sih jajanan tradisional tersebut?
1.Cireng
Cireng masuk ke menu café dengan berbagai modifikasi, misalnya disajikan dengan bumbu bubuk, saus bahkan mozzarella, lho! Pasti lezat banget!
2.Seblak
Makanan khas Kota Bandung ini kini begitu menyita perhatian. Rasanya khas dan sedap benar-benar bikin nagih. Kini café-café juga yang menyediakan menu seblak dengan aneka pilihan isi yang lezat.
3.Roti bakar
Berbagai cafe menyediakan menu roti bakar beraneka rasa untuk menarik minat pengunjung. Ada roti bakar milo, Nutella, dan masih banyak rasa lainnya.
4.Martabak
Martabak manis atau asin sudah menjadi menu andalan di cafe dan resto. Citarasa martabak manis dan asin memang tidak ada duanya.
5.Leker
Rasa gurih dan manis leker benar-benar bikin nagih. Meskipun harga leker di café bisa berkali-kali lipat mahalnya dibandingkan di pinggir jalan, namun dengan tampilan dan rasa yang telah dimodifikasi, leker tetap menjadi buruan pengunjung.
6.Pisang goreng
Pisang goreng di café disajikan dengan taburan keju, susu cokelat atau topping kekinian lainnya. Pasti nagih deh!
0 notes
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Apakah Anda penikmat durian? Daging buah yang tebal dan rasanya yang manis unik memang mampu memikat banyak orang. Namun kadang Anda harus kecewa saat membeli durian karena kualitasnya yang jauh dari harapan, padahal durian bukan buah dengan harga yang murah. Kita terkecoh dengan tampilan luar buah durian. Dengan ukuran buah yang besar dan aroma buah yang tajam kita tentu berpikir bahwa rasanya pun pasti sebagus tampilan luarnya, tetapi apa daya ternyata setelah dibuka rasa dan kualitasnya sangat bertolak belakang.
Namun ternyata petani durian pun terkadang terkecoh dengan penampilan luar durian. Ketika hendak membudidayakan buah durian, petani sudah memilih bibit unggulan yang harganya mahal dengan harapan buah durian yang dihasilkan juga akan mempunyai kualitas unggulan, tetapi ternyata tidak.
Nah, agar mendapatkan kualitas buah durian yang optimal, tidak ada salahnya kita mencoba membudidayakannya sendiri. Berikut ini adalah tips sederhana yang dapat dilakukan agar pohon durian cepat berbuah dan buah yang dihasilkan mempunyai kualitas unggulan:
1.Pilih Bibit Berkualitas
Anda harus mampu memilih bibit yang mempunyai kualitas unggulan sehingga dapat menghasilkan buah yang berkualitas. Pilihlah bibit yang berasal dari durian induk yang sehat dan berkualitas, cukup umur, serta bebas dari hama dan penyakit.
2.Pilih Lahan Tanam dengan Unsur Hara Tinggi
Untuk mengahasilkan buah yang berkualitas, Anda harus memilih lahan yang mempunyai kandungan unsur hara yang tinggi. Tanah yang kurang unsur haranya dapat menghambat tumbuh kembangnya tanaman durian. Jika tidak memiliki tanah yang mempunyai kandungan unsur hara yang memadai, Anda dapat menambahkan pupuk organik pada lahan tanam sebelum ditanami durian.
3.Pemeliharaan Tanaman Durian
Pemeliharaan tanaman buah durian dapat dilakukan dengan dua tahap yaitu pemeliharaan pada saat tanaman masih muda dan tahap kedua adalah pemeliharaan pada saat tanaman dewasa. Pada tanaman durian muda, hal penting yang harus dilakukan adalah pemeliharaan area bawah tajuk durian sehingga dapat memberikan kondisi lingkungan yang kondusif untuk tanaman durian dapat tumbuh dengan baik. Sedangkan pada tahap dewasa, Anda bisa mulai melakukan penjarangan tanaman, pemangkasan dan peremajaan tanaman, serta pembentukan tanaman agar tidak tumbuh mengarah keatas, misalnya dengan cara menarik paksa dahan pohon dan dibanduli, kemudian diikat dengan pasak.
4.Pemupukan Tanaman Durian
Pada tanaman durian dewasa, pemupukan adalah hal yang paling penting yang harus dilakukan agar tanaman durian memperoleh hasil yang memuaskan. Pemupukan yang dilakukan harus tepat dan berimbang. Pohon durian yang tidak dipupuk tumbuhnya lambat, lemah, dan mudah terserang penyakit. Pupuk organik adalah pilihan yang tepat.
5.Penyiraman dan Pengairan
Tanaman durian membutuhkan banyak air tetapi tidak boleh tergenang terlalu lama atau sampai terlalu basah. Bibit durian yang baru saja ditanam membutuhkan penyiraman satu kali sehari, terutama kalau bibit ditanam pada musim kemarau. Setelah tanaman berumur satu bulan, pemberian air dapat dikurangi sekitar tiga kali seminggu. Pembudidayaan tanaman durian yang dikebunkan dengan skala luas mutlak membutuhkan tersedianya sumber air yang cukup. Dalam pengairan perlu dibuatkan saluran air drainase untuk menghindari air menggenangi bedengan tanaman.
Tidak mau repot? Yuk, bergabung saja bersama Bukit Durian Purwakarta Istimewa! Anda akan memiliki tanah kebun plus pohon durian unggulan yang siap dikembangkan bersama para pakar berpengalaman dan layanan digital yang memungkinkan Anda dapat memantau perkembangan kebun dimana pun dan kapan pun.
0 notes
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Oleh-oleh atau buah tangan ternyata bisa menjadi senjata yang ampuh untuk promosi suatu daerah atau bahkan negara. Oleh-oleh bukan semata hanya hadiah dan kenang-kenangan dari seseorang yang baru saja kembali dari suatu daerah atau negara. Kalau tidak ada buah tangan, bagaimana mau berbagi pengalaman dari suatu daerah?
Kekayaan kuliner dan hasil bumi Indonesia dapat menjadi sumber daya potensial, banyak ragam pilihan yang bisa dikembangkan. Misalnya makanan atau khas suatu daerah hingga buah-buahan lokal yang unik. Oleh-oleh dapat mendorong promosi pariwisata dan branding Indonesia. Namun terkadang masih terkendala faktor kreatifitas, kepraktisan dan legalitas. Misalnya oleh-oleh berupa buah durian yang terkendala saat dibawa dengan moda transportasi umum.
Sedangkan untuk masalah legalitas adalah keharusan oleh-oleh terdaftar di Badan POM serta mengandung informasi komposisi. Sehingga oleh-oleh bisa melintasi perbatasan wilayah tertentu seperti negara yang mensyaratkan pemeriksaan makanan di antara barang bawaan.
Oleh-oleh harus dapat seutuhnya mencerminkan lokalitas, berbeda dibanding di daerah atau negara lain, dan cocok dikonsumsi oleh masyarakat secara umum. Dengan strategi pemasaran yang tepat, setiap daerah bisa memiliki ikon oleh-oleh yang unggul. Namun, promosi harus sesuai kondisi produk sehingga akan meningkatkan rasa percaya wisatawan terhadap buah tangan tersebut.
0 notes
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Café kini semakin menjamur di berbagai sudut kota, tidak hanya di kota-kota besar. Berbagai bentuk konsep café bisa dipilih sesuai selera. Ada yang mengunggulkan desain ruangan, menu makanan minuman hingga fasilitas lain yang bisa dinikmati pengunjung.
Selain sebagai tempat hiburan, café juga memiliki manfaat lain yang bisa kita dapat saat mengunjunginya, terutama saat kita penat dengan rutinitas sehari-hari.
1.Tempat bercengkerama dengan keluarga atau teman.
Café dengan segala pernak-perniknya bisa menjadi tempat berkumpul yang asyik bersama kerabat atau teman. Café yang unik juga bisa menjadi bahan posting di media sosial.
2.Membuat hati nyaman dengan kehadiran alunan musik.
Selain menyediakan makanan dan minuman yang beragam, sebagian besar café juga menyajikan alunan musik sebagai sarana menarik pengunjung. Rangsangan ritmis yang dihasilkan musik mampu membuat pikiran menjadi lebih rileks, serta menimbulkan perasaan positif, nyaman dan tenang.
3.Tempat mencari ide dan inspirasi.
Cafébisa menjadi alternatif untuk mencari ide dan inspirasi baru, saat pikiran sudah penat dengan suasana rumah, sekolah, kampus, ataupun kantor. Café akan memberikan suasana baru diluar kebiasaan dan rutinitas kita, sehingga dapat meningkatkan produktifitas.
4.Pemicu semangat baru.
Jika sudah mendapatkan ketenangan, suasana hati yang baik, ide dan inspirasi pun akan berdatangan dengan sendirinya. Hal ini akan memicu kita lebih bersemangat menjalani hari. Apapun yang kita lakukan jika ada semangat akan terasa lebih nikmat dan hasil yang didapatpun akan lebih bermakna, baik bagi diri sendiri maupun orang lain.
0 notes
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Berkebun tengah menjadi tren, mulai dari berkebun skala rumahan hingga dalam konteks benar-benar kebun. Segala penat akan aktifitas harian seakan lebur bersama aktifitas berkebun ini.
Berkebun sendiri bisa diartikan sebagai segala bentuk aktifitas di kebun. Sedangkan kebun menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah sebidang tanah yang ditanami pohon musiman seperti buah-buahan dan sebagainya. Jadi, pekebun bisa diartikan sebagai orang yang beraktivitas di kebun atau lebih spesifiknya adalah orang yang usahanya berkebun.
Berkebun kini menjadi spirit baru bagi kaum urban seiring maraknya pembincangan mengenai efek rumah kaca dan ketahanan pangan di Indonesia. Dengan rutinitas yang padat, mereka dituntut harus selalu dalam kondisi yang fit. Hal ini mempengaruhi perubahan gaya hidup mereka, termasuk dalam hal makanan. Makanan sehat dengan ragam manfaat pun diyakini berdampak positif pada daya tahan tubuh. Produk-produk makanan organik pun kian digandrungi.
Banyak orang beranggapan bahwa berkebun itu susah dan butuh keahlian khusus. Padahal berkebun bisa menjadi sesuatu yang mengasyikkan dengan menerapkan beberapa tips di bawah ini.
1.Mulailah dari tanaman yang mudah perawatannya
Kunci sukses dalam berkebun adalah perawatan, meliputi penyiraman, pemupukan, penyiangan, pemangkasan, serta pengendalian hama dan penyakit. Oleh karena itu, pilihlah tanaman yang muda dirawat dan tidak membutuhkan perhatian khusus.
2.Pilih tanaman yang paling disukai
Pilihlah tanaman yang paling Anda sukai sehingga Anda akan merasa bahagia dan semangat saat merawatnya. Misalnya tanaman buah-buahan, seperti durian, mangga, pisang, dll.
3.Carilah hal-hal baru tentang berkebun
Banyak sumber informasi yang bisa dimanfaatkan untuk menambah pengetahuan dalam berkebun, baik offline maupun online. Dengan sajian foto-foto tanaman atau video tutorial berkebun akan memudahkan kita memahami maksudnya. Kita bisa membandingkan dengan tanaman yang kita miliki. Melihat sesuatu yang lebih menarik dari apa yang kita miliki akan membuat kita tergugah untuk mengikutinya.
4.Praktikkan hal-hal yang baru diperoleh atau dipelajari
Jangan ragu untuk belajar dan menerapkannya. Ilmu berkebun merupakan ilmu terapan, semakin sering kita menerapkannya semakin banyak hal yang bisa kita pahami dan kuasai.
0 notes
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Café saat ini menjadi pilihan banyak orang untuk bersantai melepas penat setelah seharian bekerja atau hanya sekedar bercengkerama dengan keluarga atau teman. Berbagai jenis café dengan beragam menu makanan makanan, konsep ruangan hingga target pelanggan, kini menjamur di setiap sudut wilayah, tidak hanya di kota-kota besar.
Namun, tahukah anda pengertian dari café itu sendiri? Secara umum café (kafe) diartikan sebagai tempat untuk bersantai dan berbincang-bincang dimana pengunjung dapat memesan minuman dan makanan. Terkadang café tidak menyediakan menu makanan berat namun hanya menyediakan minuman dan makanan ringan sebagai menu hidangan. Café termasuk tipe restoran namun lebih mengutamakan suasana rileks, hiburan dan kenyamanan pengunjung sehingga menyediakan tempat duduk yang nyaman dan alunan musik.
Istilah café berasal dari bahasa Perancis yang secara harfiah artinya (minuman) kopi, namun digunakan sebagai nama tempat dimana orang-orang berkumpul atau sekedar bersantai untuk melepas lelah sehabis beraktivitas sambil minum kopi. Seiring perkembangan, café bukan hanya menyediakan kopi, tetapi juga minuman lain serta makanan ringan.
Lokasi café biasanya berada di sekitar pusat perkantoran, perbelanjaan maupun ruang publik lainnya dengan dekorasi dan tata ruang yang baik sehingga akan mengesankan bagi seriap pengunjung yang datang.
Mau merasakan café yang unik dan asyik! Yuk, ke Café Bukit Durian Purwakarta Istimewa! Kami tidak hanya menyediakan kavling perkebunan durian. Nikmati suguhan durian kupas serta beragam produk olahan durian lainnya yang sangat lezat.
0 notes
yogicoffee-blog1 · 4 years
Link
Olahraga menjadi pilihan banyak orang untuk menyehatkan tubuh atau sekedar membakar kalori. Namun terkadang aktivitas tersebut terasa membosankan. Berkebun bisa menjadi alternatif aktifitas fisik yang tidak hanya menyehatkan namun juga menyenangkan.
Adakah manfaat lain dari berkebun untuk kesehatan tubuh?
1.Memperkuat tulang
Berkebun memungkinkan Anda melakukan banyak aktifitas fisik dan mendapatkan asupan vitamin D dari sinar matahari.  Seluruh tubuh akan bergerak saat menanam tanaman, menyiram bunga, memberi pupuk atau menata tanaman. Aktifitas ini akan membantu mengencangkan otot, memperkuat tulang di seluruh tubuh serta mencegah resiko penyakit osteoporosis.
2.Menurunkan berat badan dan tekanan darah tinggi
Menurut American Journal of Public Health, berkebun secara rutin bisa menjadi kegiatan yang efektif untuk menurunkan berat badan dan memperlancar peredaran darah.
3.Mencegah Alzheimer pada lanjut usia
Alzheimer atau kondisi menurunnya daya ingat sering dialami oleh orang yang sudah lanjut usia. Penyakit ini dapat dicegah dengan memberikan nutrisi yang cukup untuk otak. Selain itu, aktifitas fisik yang rutin seperti berkebun, dapat meningkatkan kinerja otak. Menanam dan merawat tanaman saat berkebun merupakan kegiatan yang efektif untuk menjaga kesehatan kognitif. Journal of Alzheimer Disease menyebutkan jika orang yang rutin berkebun khususnya orang yang berusia lanjut dapat mengurangi terkena penyakit Alzheimer hingga 50%.
0 notes
yogicoffee-blog1 · 5 years
Link
Transaksi jual beli properti atau lahan akan berjalan baik dan menguntungkan jika masing-masing pihak, baik developer maupun konsumen, mengerti dan menjalankan hak dan kewajibannya. Developer yang baik harus berkomitmen pada tanggung jawab yang sudah diamanahkan oleh konsumen.
Selain kewajiban, pihak pelaku usaha dalam hal ini developer juga memiliki tanggung jawab (product liability). Secara umum prinsip-prinsip tanggung jawab dalam hukum terdiri dari:
1.Prinsip tanggung jawab berdasarkan kesalahan (liability based on fault), yaitu prinsip yang menyatakan bahwa seseorang baru dapat diminta pertanggungjawabannya secara hukum jika ada unsur kesalahan yang dilakukannya.
2.Prinsip praduga untuk selalu bertanggung jawab (presumption of liability), yaitu prinsip yang menyatakan tergugat selalu dianggap bertanggung jawab sampai ia dapat membuktikan bahwa ia tidak bersalah, dimana beban pembuktian ada pada tergugat.
3.Prinsip praduga untuk tidak selalu bertanggung jawab (presumption of nonliability), yaitu kebalikan dari prinsip praduga untuk selalu  bertanggung jawab, dimana tergugat selalu dianggap tidak bertanggung jawab sampai dibuktikan bahwa ia bersalah.
4.Prinsip tanggung jawab mutlak (strict liability), yaitu prinsip yang menetapkan kesalahan tidak sebagai faktor yang menentukan, namun ada pengecualian-pengecualian yang memungkinkan untuk dibebaskan dari tanggung jawab.
5.Prinsip tanggung jawab dengan pembatasan (limitation of liability), yaitu pelaku usaha tidak boleh secara sepihak menentukan klausul yang merugikan konsumen, termasuk membatasi maksimal tanggung jawabnya. Jika ada pembatasan maka harus berdasarkan pada perundang-undangan yang berlaku.
Tanggung  jawab  pelaku  usaha  (developer) atas  kerugian  konsumen  diatur   khusus dalam Bab IV, mulai dari Pasal 19 sampai dengan Pasal 28 Undang-Undang Perlindungan Konsumen. Dikutip dari Pasal 19 ayat (1), dapat diketahui  tanggung jawab pelaku usaha meliputi:
Tanggung jawab ganti kerugian atas kerusakan. Tanggung jawab ganti kerugian atas pencemaran. Tanggung jawab ganti kerugian atas kerugian konsumen.
0 notes