Tumgik
hanahanhan · 7 years
Text
Sudah jarang sekali buka tumblr, tapi sekalinya buka tumblr mesti banget berkaca-kaca matanya, nahan-nahan biar gak nangis, terus tiba-tiba berasa di puk-puk. Menemukan "tulisan yang tepat" itu ternyata bisa bikin bahagia. Selalu. Dan selebihnya harus banyak bersyukur. Dan ternyata di draft masih ada tulisan galau ala-ala, kelupaan dipost. Kebiasaan..
2 notes · View notes
hanahanhan · 7 years
Text
Mungkin terlalu ambisius, seperti rencana mencoba semua permainan di area Jatim Park, dan mencoba banyak wisata alam di daerah Batu hanya dalam waktu beberapa hari saja. Ternyata tidak mungkin. Ternyata harus memilih wahana mana saja yang bisa didatangi. Ternyata pegel banget kakinya. 
Mungkin ternyata seperti itu. Ternyata jalannya sangat terjal, harus mencari jalan lain yang lebih landai, walaupun lebih jauh dan lebih lama. Mungkin ternyata seperti itu.
0 notes
hanahanhan · 7 years
Quote
Aku mencintaimu karena kecintaanmu kepada Allah. Jika kecintaanmu kepada Allah hilang, maka hilanglah pula kecintaanku padamu..
Hana (yang dipancing-pancing bikin quote sama genk galau-galauan)
1 note · View note
hanahanhan · 7 years
Quote
Bagaimana kamu akan melengkapi saya yang ganjil ini? Menggenapi? Kamu yakin akan menggenapi seluruh keganjilan saya??
Hana, yang masih sendiri..
0 notes
hanahanhan · 7 years
Photo
Tumblr media
Masih ada saat-saat menyusuri jalanan yang lengang seorang diri. Membebaskan pikiran, membawa pikiran memasuki hal-hal terliar, tempat-tempat terjauh, kejadian-kejadian teraneh, hingga percakapan-percakapan ajaib. Nikmatilah saat-saat ini. Saat bahagia hanya dengan diri sendiri. Saat tak pernah merasa sepi walau hanya seorang diri. Saat sendiri menelusuri jalan lengang, namun di dalam pikiran begitu semarak pesta, meledak-ledak. Namun saat ini tetap masih sendiri. Bahagia. Nikmatilah saat ini. Hingga nanti akan tiba masanya langkah-langkah tak lagi menjejak sendiri. Pesta-pesta tak lagi dinikmati sendiri. Dan kebahagiaan akan mewujud dalam bentuk lain, kamu..
Mari nikmati kesendirian ini dulu..
1 note · View note
hanahanhan · 7 years
Photo
Tumblr media
Siapa yang bulan ini pada kebanjiran undangan nikahan? Cung acung jarinya.. Hehe.. Sama, akupun juga banyak dapet undangan. Tapi dikarenakan undangan berasal dari Sabang sampai Merauke (hahaha.. lebayy..), hanya sebagian kecil sekali yang bisa dihadiri. Tapi doa-doa terbaik insyaAllah selalu dipanjatkan.
Beberapa saat yang lalu sempat terbaca kata-kata “mistaqan ghaliza” dari terjemahan salah satu ayat. Tentang perjanjian yang kokoh antara Allah dengan kaum Bani Israil (kalau gak salah inget.. *brb buka terjemahan lagi). Jadi inget lagi “mistaqan ghaliza” ini disebut sebanyak 3 kali dalam Alquran. Dan galauers seperti daku pasti inget salah satunya merupakan perjanjian yang kuat antara Allah dan para lelaki yang telah mengucapkan qabul. Dan tetiba kata-kata “mistaqan ghaliza” bikin galau terbit lagi. Huehehe..
Apa yang kalian rasakan saat menerima undangan pernikahan teman-teman bulan ini? Kalau aku ada yang bahagia, ada yang kaget, ada yang bersyukur, dan ada juga yang sedih (bukan karena undangan mantan, g ada yang semacam itu.. Hahaha..). Sedihnya lebih ke karena gak bisa hadir di hari bahagia temen-temen, gak bisa reunian sama teman-teman sepermainan di acara itu (hahahaha..), dan kapan ya giliran daku yang menikah.. Duh..
Sampai di bagian “kapan ya giliran daku yang menikah” ini awalnya lebih karena galau-galauan khas remaja 20 tahunan (*uhuuukk..). Tapi tadi tetiba kepikiran, “sempet gak ya aku ngerasain kebahagiaan yang sama?” “sampai gak ya umur aku buat ngerasain hal-hal indah seperti ini?” “cukup gak ya waktuku buat ngerasain fase-fase lainnya?”. Dan tetiba ngerasa sedih luar biasaaaa.. :’(
Dulu sering sekali baca tentang anak muda sekarang yang lebih merasa galau tentang pernikahan ketimbang galau tentang kematian. Berubah jadi lebih baik karena ingin mendapat jodoh yang baik, bukan berubah jadi lebih baik karena Allah. Dan aku ternyata ada dibarisan orang-orang itu. Sedih..
Yuk, perbaiki niat, yuk.. Semoga kegalauan tentang pernikahan selama ini tidak sia-sia. Dari rasa galau, timbul niat untuk belajar banyak hal baik. Semoga perubahan yang baik selama ini tidak sia-sia. Dari hal baik, walaupun kecil dan sepele semoga bisa menjadi kebiasaan yang baik. Tinggal perbaiki niat kan? Semoga selalu ditunjukkan jalan yang lurus.. InsyaAllah..
0 notes
hanahanhan · 8 years
Photo
Tumblr media
Balada anak kosan yang dalam waktu 1.5 tahun udah 3 kali pindah kos. Kayak kucing beranakan. Huehehe..
Packing-ditata-packing-ditata-packing-biarin aja sampe pindahan lagi. Hahaha.. Padahal packing itu adalah kegiatan yang paling menyebalkan. Harus memilih-milih di antara banyak hal, dan memutuskan akan dibawa atau ditinggal. Membongkar kenangan dan dihadapkan pada pilihan membawa atau meninggalkan kenangan-kenangan itu, dan itu semua tidak mudah. Tidak pernah mudah.
Mungkin memang sudah waktunya mencari “rumah”. Tinggal menetap dan tidak perlu memusingkan masalah packing. Menetap untuk membuat kenangan. Di manakah “rumah” itu??
1 note · View note
hanahanhan · 8 years
Text
Bertahanlah.. Mimpi-mimpi ini layak untuk diperjuangkan. Berjuanglah.. Langkah sudah dimulai, tinggal dilanjutkan kembali. Bertahanlah.. Impian ini sudah kau tumbuhkan bertahun-tahun lamanya. Impian ini sudah kau rawat dengan segenap kemampuan. Impian ini sudah kau jaga dengan segala rasa. Bertahanlah.. Bertahanlah.. Karena mimpi-mimpi ini layak untuk diperjuangkan.. Berjuanglah..
0 notes
hanahanhan · 8 years
Text
Kemarin gado-gado sekali rasanya. Ditambah cuaca mendung nan syahdu, jangan salahkan kalau tiba-tiba berasa mellow. Rencana ke office batal karena ujan dan mager luar biasa. Hahahahaaalasaaann.. Buka hp, dapet update-an galau dari salah satu sahabat. Siangan dikit, dapet kabar bagus dari temen tentang pekerjaan barunya. Sorean dikit, dapet berita senior di outlet dulu sudah menikah. Malemnya dapet berita 2 temen keterima kerja. Berita malem bener-bener bikin terharu, soalnya aku tau banget perjuangan mereka berdua. Ikut bahagia dengan pencapaian-pencapaian mereka dan juga ikutan galau. Hehehe.. Takjub dengan perpindahan-perpindahan yang terjadi di kehidupan teman-teman. Dan terkadang masih heran mengapa diri ini masih bertahan dengan segala macam kemageran. Hadeeuuhh.. Semangat.. Semangattt.. Percepatan apalagi yang bisa dilakukan?
0 notes
hanahanhan · 8 years
Text
Di salah satu perjalanan (yang masih) seorang diri, di salah satu counter penerbangan, penerbangan paling pagi. Petugas (P): KTP nya? Aku (A): *menyerahkan KTP* P: Bagasinya hanya ini? A: Iya.. Si bapak sibuk mengotak-atik komputernya, dan tiba-tiba.. P: Apa ibu sedang sakit atau sedang hamil? A: *speechless* *geleng-geleng kepala* *** Dear you, petugas bandara tadi nanyain lagi hamil atau enggak. dan aku terlalu speechless untuk menjawab.. hahaha.. ya iya lah speechless, nikah aja belum.. *sesungukan sambil liat matahari terbit* btw, itu petugas bandara kok bisa bilang gitu ya? *buka kamera depan* *ngaca* kayaknya pipi masih sopan lah ya bentuknya..
Dear you, aku cuma mau kasih tau itu aja.. ***
Dear Bapak Petugas Bandara, saya cuma kurang tidur saja, belum tidur malah. mata panda. muka kucel. belum make up. dan belum mandi juga. bukan lagi sakit apalagi hamil. fyi pak, saya belum menikah. Terima kasih..
0 notes
hanahanhan · 8 years
Text
dalam satu waktu rindu ini rasanya begitu membuncah bayanganmu tiba-tiba hadir di tiap sudut rumah bagaimana bisa kamu membuat saya merasakan semua ini? waktu terasa begitu lambat sabar lah. sabar lah, diri..
akan ada masanya mungkin tidak lama lagi..
0 notes
hanahanhan · 8 years
Text
Karena satu dua hal, kenangan satu setengah tahun yang lalu kembali muncul. Saat dengan sedihnya harus meninggalkan Jogja dan segala isinya. Pergi meninggalkan teman-teman seperjuangan. Pergi, pisah, meninggalkan, dan ditinggalkan, akan menimbulkan kata lainnya seperti, sedih, sepi, kehilangan, hingga sunyi. Dan perasaan seperti ini sangat tidak nyaman.
Kesibukan membuat orang-orang tenggelam dalam dunianya sendiri. Namun percakapan yang pernah mengalir, hubungan yang telah terjalin akan selalu membekas. Bolehkah diri ini tetap ada dan dekat dengan semua simpul ini? Rasanya semua ini terlalu berharga untuk ditinggalkan. Cukuplah satu setengah tahun yang lalu rasa sedih ini begitu membuncah, tidak ingin yang seperti itu lagi. Tidak.
0 notes
hanahanhan · 8 years
Photo
Tumblr media
Bersiaplah. Ntah mengapa aku merasa harus bersiap-siap. Dan terkadang bingung apa lagi yang belum aku persiapkan. Tapi aku merasa harus bersiap-siap. Aku ingin bersiap menyambutmu. Walaupun persiapan ini tidak seberapa, tapi aku ingin bersiap. Karena aku ingin menyambutmu dalam kondisi terbaikku.
Di depan sana entah apa yang akan dihadapi. Entah perbekalan ini akan langsung berguna atau entah kapan bisa digunakan. Entah cukup atau kurang semua persiapan ini. Tapi saat aku dan kamu menjadi kita, semuanya akan menjadi lebih mudah, kan? Setidaknya akan selalu ada aku yang mendoakan kebaikan kamu, dan kita. Setidaknya akan selalu ada kamu yang membantu aku. Setidaknya berjuang bersama akan meringankan langkah-langkah kita kan?
Bagaimana persiapan mu? Jadi, kapan aku dan kamu akan menjadi kita?? :)
Akan ada masanya. Mungkin tidak lama lagi..
0 notes
hanahanhan · 8 years
Text
Lebaran dan Pertanyaan "Kapan Nikah?"
Mohon maaf lahir batin ya semuanyaa.. Semoga semua amalan selama bulan Ramadhan kemarin diterima Allah swt dan kita semua menjadi pribadi-pribadi yang lebih baik lagi. Aamiin ya Allah.. Yang mudik dan silahturahmi ke rumah saudara-saudara, udah berapa kali dapet pertanyaan "Kapan nikah?". Bisa jawabnya? Hahahaha.. Pertanyaan basa-basi yang selalu bikin bingung buat jawabnya. Bagi yang udah punya tanggal pernikahan, gak bakalan bingung lah ya jawab pertanyaan ini. Lah yang pasangannya aja belum nampak hilalnya? Bingung banget lah ya jawabnya. Alhasil biasanya pada kasih senyum paling manis sambil bilang, "Mohon doanya, ya..". Dikarenakan lebaran kali ini aku gak mudik (lagi), bisa dengan riang gembira lah ya gak perlu ngadepin pertanyaan ini dari sanak saudara. Yeiiiyyyy.. Tapi ternyata ada pertanyaan yang lebih menakutkan dari pertanyaan "Kapan nikah?" dari para saudara. Pertanyaannya adalah... Jeng jenggg jenggg.. "Iya, nak, kapan? Udah ada calonnya? Ajak ke rumah" dari orang tua kalian yang sebelumnya tidak pernah mempertanyakan hal-hal seperti ini. Itu lebih bikin deg-degan dibanding pertanyaan dari orang lain. Dibutuhkan kemampuan ngeles tingkat tinggi buat jawab pertanyaan ini, bukan cuma sekedar senyum manis doang. Boleh dibuktikan.. Hehe.. Dan sepertinya remaja 20-an harus mulai membiasakan diri untuk menjawab pertanyaan ini sampai genggaman si "Mr/Mrs. right one" halal, dan pertanyaan berganti menjadi "Kapan punya anak?" "Kapan si kakak punya adek?". Hahahaha.. Akan selalu ada orang-orang yang mempertanyakan hal-hal seperti ini. Kuatkan hatimu, nak.. Baiklah, kita akhiri tulisan ini dengan.. "Kalau aa' nyari yang punya IQ 200 dan bisa jawab semua pertanyaan kuis Who Wants to be A Millionaire, aku mundur. Tapi kalau aa' nyari yang bisa bantu jawab pertanyaan kapan nikah, aku siap buat bantu aa' jawab" #kalauaa'fail #sorrysistayu
0 notes
hanahanhan · 8 years
Text
Halo. Aku kembali. Berniat melanjutkan tulisan penggalauan yang sudah hampir satu tahun ini ditinggalkan. Hidup terasa lebih selow untuk mulai menulis hal-hal seperti ini lagi. Beberapa bulan yang lalu sempat scroll jauh ke tulisan-tulisan lama. Dan mendapatkan hal yang cukup mengejutkan. Penggalauan ini sudah menginjak usia 4 tahun. Iya, 4 tahun, dan masih kayak gini aja.. *nangis di pojokan*. Kalo anak-anak, umur 4 tahun itu udah bisa melakukan banyak hal, udah masuk playgroup juga. Dan aku? Masih kayak gini aja.. Oh, man... Hmm.. Apa yang sudah didapatkan sepanjang 4 tahun ini? Ilmu baru? Pemahaman baru? Itu pasti. Walau mungkin rasanya belum seberapa. Keyakinan? Entahlah. Teman hidup? Jangan ditanya!! See, 4 tahun ternyata belum cukup untuk melengkapi perbekalan. Harus sampai berapa lama lagi? (langsung inget umur.. hiks..). Sementara beranda terus menampilkan foto-foto prawedding, undangan pernikahan, akad, resepsi, honeymoon, dan foto bayi-bayi mungil nan menggemaskan. Butuh waktu berapa lama.lagi?? Apalagi yang ingin dicari?? (Teman hidupnya wooii yang belum adaa... Aaggrrhh..) Terkadang memilih menutup beranda sampai berhari-hari. Bukan iri, bukan dengki, hanya saja takut jadi tidak bisa mensyukuri apa-apa yang sudah didapatkan (dan cemburu luar biasa liat itu semuaaaa.. Hahaha..). Ternyata cobaan di masa life crisis ini benar-benar berat. But the show must go on.. Cerita ini masih di bab awal, mari lanjutkan bab-bab berikutnya. Jangan membandingkan bab sendiri dengan bab orang lain yang sudah jauh di depan, jangan. That's toxic. Setiap masing-masing diri memiliki waktunya sendiri untuk tiap tahapan hidup ini. Mungkin saat ini waktu kita belum sampai. Jadi terus saja berjalan, terus berjalan di jalan yang lurus, insyaAllah akan sampai dengan selamat. Serap lah setiap ilmu yang ada selama perjalanan ini. Di masa yang akan datang kita akan sangat membutuhkan pemahaman-pemahaman ini. Mungkin masa itu belum sampai karena Allah menilai kita belum siap. Bukankah Allah akan memberikan semua yang kita butuhkan? Yakin saja akan janji Allah. InsyaAllah, jodoh pasti bertemu dan bertamu.. :)
0 notes
hanahanhan · 8 years
Photo
Tumblr media
“akan ada masanya.. mungkin tidak lama lagi..”
Sebuah perenungan khas remaja 20-an. Berisi tentang kegalauan dan hal-hal semacamnya. Bagi yang sedang “rapuh” sangat tidak disarankan untuk membaca. Tulisan-tulisan ini hanyalah rekayasa penulis. Jika terdapat kesamaan kejadian, nama tokoh, dsb, itu merupakan hal yang (tidak) disengaja.
1 note · View note
hanahanhan · 9 years
Quote
Bagaimana perasaan kita saat kita tahu bahwa apa yang sedang kita miliki hari ini adalah berkat doa orang lain yang tidak pernah kita tahu kapan ia ucapkan.
Apalagi bila yang berdoa adalah ibu? ayah? dan mungkin kamu.
©kurniawangunadi
(via kurniawangunadi)
2K notes · View notes