Tumgik
retnohera · 2 years
Photo
Tumblr media
It is a beautiful book. The Scarlet letter diterbitkan pada tahun 1850. Ceritanya sendiri berlatar tahun 1650-an dimana kondisi sosial yang berlaku di masyarakat sangat ditentukan oleh hukum gereja ditengah kaum puritan. ⁣ ⁣ Pada tahap awal membaca sulit bagi saya untuk masuk ke dalam cerita, karena harus membaca bagian pendahuluan terlebih dahulu, yang ternyata merupakan autobiografi mini dari penulis, Nathaniel hawthorne. Rasanya tidak sabar untuk langsung tenggelam dalam kehidupan Hester Prynne, tapi bagian pendahuluan ini cukup penting karena dimuat didalamnya awal mula cerita scarlet letter ini. ⁣ ⁣ Novel setebal 333 halaman ini menggambarkan karakter tokoh-tokoh didalamnya dengan sangat menonjol, beserta konflik dalam diri mereka yang menggambarkan pertentangan batin dan permasalahan moral yang tetap relevan sampai saat ini. Terdapat 3 tokoh utama yang berperan penting dalam cerita ini.⁣ ⁣ Tokoh yang pertama adalah Hester Prynne yang dianggap sebagau pendosa karena berzina. Alih-alih dihukum mati, dia diharuskan menggunakan huruf A yang berarti “Adulteress” didadanya, seumur hidup. ⁣ Tokoh Berikutnya Arthur Dimmesdale, seorang rohaniwan, pelayan sabda Tuhan yang sangat dihormati, dikagumi, dijunjung tinggi oleh masyarakat, setiap kelimat yang terucap darinya adalah kebijaksanaan. Rasa bersalah telah menggerogotinya, menyerang secara fisik dan mental.⁣ ⁣ Tokoh Ketiga adalah Mr. Prynne yang berubah nama menjadi Roger Chillingworth. Bertahun-tahun terobsesi mencari jawaban atas perselingkuhan istrinya. Dengan ilmu yang dimilikinya sebagai dokter iya mencari siapakah kekasih gelap sang istri dan bertekad membalas dendam. Pada diri Mr. Prynne yang baik telah bersemayam kemarahan dan dendam.⁣ ⁣ Banyak sekali kutipan-kutipan menarik dalam novel ini yang akan membuat pembaca merenungkannya dari berbagai macam sisi dan tidak tergesa-gesa untuk menyelesaikannya.⁣ ⁣ Lebih lengkapnya baca di https://www.goodreads.com/review/show/4576294828?book_show_action=false&from_review_page=1 . . #thescarletletter #historicalnovel #nathanielhawthorne #novelclassic https://www.instagram.com/p/CaeTxb0LfCK/?utm_medium=tumblr
0 notes
retnohera · 2 years
Photo
Tumblr media
Seorang pensiunan guru yang care, baik hati dan dicintai oleh murid-muridnya ditemukan tak bernyawa. Apakah yang menyebabkan pria tua di sebuah kota kecil bisa terbunuh? Novel setebal 516 halaman ini sungguh menarik. Saya sendiri sebagai pembaca hanyut dalam plot cerita sehingga tidak punya kecurigaan nyata terhadap tokoh tertentu. Semua orang dirasa punya motif, bisa juga tidak punya motif. Walaupun jumlah tokoh cukup banyak, peran masing-masing didalamnya dijelaskan cukup rinci, sehingga tidak menimbulkan kebingungan bagi pembaca. Kebingungan mungkin terjadi jika tokoh disebutkan dengan nama depan atau nama belakangnya. Hal itu boleh jadi disebabkan budaya masyarakat Jepang yang memperhatikan tatakrama pada penyebutan seseorang berdasarkan hubungan kedekatan. Novel #keigohigashino ini juga sangat update dengan isu terkini. Misalnya tentang pandemi Covid-19 beserta dampak yang ditimbulkan bagi berbagai macam bidang kehidupan, sosial, ekonomi termasuk didalamnya indusri pariwisata, F & B dan lifestyle. Bahkan permasalahan dalam novel ini pun berkaitan dengan sebuah karya komik yang mengangkat tema metaverse, yang juga sedang hype¬. Cover novel sedikit mengingatkan saya pada Film The Great Showman. Mungkin karena “Black Showman” yang termasuk tokoh kunci dalam cerita merupakan master pertunjukan juga kali ya? Bagi saya tokoh paling berkesan adalah Kamio Eiichi. Kenapa? Karena karakternya membuat saya berpikir, seperti inilah seharusnya karakter yang dimiliki oleh seorang pendidik maupun sebagai manusia. Bagai seorang ayah, sangat perhatian, bahkan bentuk perhatiannya pun personal, seperti pada anak pindahan yang dikucilkan. Kamio Eiichi juga peka terhadap hal-hal yang dialami oleh murid-muridnya dulu, maupun matan muridnya di masa sekarang, berusaha membantu dan mencarikan solusi bagi orang-orang yang meminta bantuannya, sangat bisa diandalkan. Banyaknya tokoh dalam novel ini juga menjadi daya tarik tersendiri, karena novel menjadi padat dengan karakter-karakter yang ada didalamnya beserta problematika yang dihadapi. Semuanya, beserta kompleksitas masalah masing-masing bisa menambah wawasan dan point of view dalam melihat masalah kehidupan. https://www.instagram.com/p/CaO7zX7LEqu/?utm_medium=tumblr
0 notes
retnohera · 2 years
Text
Tumblr media
Temanya menarik sih. lagi hype banget di jaman sekarang. kalau dulu ada istilah jangan nilai buku dari sampulnya, di jaman sekarang, jangan nilai orang dari profil media sosialnya.
Awal mula tertarik dengan novel ini, karena judulnya. Rasanya relate banget dengan apa yang dipertontonkan oleh pengguna medsos, menebar pencitraan bahagia dan flexingnya.
Novel Happiness Battle, tidak terlalu tebal, namun banyak muatan kisah di dalamnya, dengan alur maju mundur novel ini berisikan berbagai peristiwa dalam kehidupan Mulai dari Persahabatan, kepercayaan, hubungan keluarga, pelecehan seksual, pembunuhan, healing dan menghadapi kenyataan, interaksi sosial sampai dengan saling pamer kebahagiaan di media sosial.
Tokoh favorit : tentu saja Mi-ho, karena sudut pandang yang ditampilkan penulis lebih banyak dari sisi Mi-ho, jadi bisa lebih meresapi dan berempati pada perasaan dan kejadian yang dialami oleh tokoh utama. Tidak selalu sepakat dengan tindakan Mi-ho, tapi itulah manusia yang tidak sempurna pada setiap pola pikir dan tindakannya.
Pesan moral dari novel ...
Banyak banget, tapi yang di highligt sesuai judul, tentang bagaimana orang berlomba-lomba menampilkan kebahagiaannya di media sosial. Yang sebetulnya tidak perlu sampai berbohong atau merugikan orang lain. Setelah membaca dan merefleksi diri, semakin menyadari bahwa setiap orang punya jalan dan kisah masing-masing. Tidak perlu gusar dengan apa yang dipertontonkan orang lain, kita cukup selalu merasa bersyukur dengan apa yang kita miliki.
0 notes
retnohera · 4 years
Photo
Tumblr media
0 notes
retnohera · 4 years
Photo
Tumblr media
Walk away from anything or anyone who takes away from your joy. Life is too short to put up with fools -unknown- #happysunday #thriller (at Jatiwaringin Asri III) https://www.instagram.com/p/B4YyIoYH8Eu25idM3SIFf6zaoycfYumY2NMVBY0/?igshid=b0q9e1b7z9yo
0 notes
retnohera · 4 years
Text
Tumblr media
Waktu adalah konsep, dan “tidak punya cukup waktu” hanyalah sebuah perasaan.
0 notes
retnohera · 5 years
Photo
Tumblr media
Reading gives us someplace to go when we have to stay where we are - Mason Cooley #masoncooley #bookhaul #books #booksaremyescape (at REVO Town) https://www.instagram.com/p/B26nkDHHunNpZGxapaHlnTYApWe4c40LsMGDLQ0/?igshid=t78lzs2qpez
0 notes
retnohera · 5 years
Text
Tumblr media
“Kau butuh seseorang untuk mendukungmu ketika kehidupan tidak bisa dikendalikan sesuai rencana”
0 notes
retnohera · 5 years
Text
“ Bertindak keliru itu bisa diterima. Merasakan apa yang benar tetapi tidak mengambil tindakan apa pun, itulah yang tidak bisa diterima”
Linda Goodnight
0 notes
retnohera · 5 years
Photo
Tumblr media
Take time to be grateful.... of everything #TheDarkBetweenStars #somewhereabovetheclouds https://www.instagram.com/p/Bw5vvqyhQdqdg1dRRVi403TV3E1pyRhUWo1YII0/?utm_source=ig_tumblr_share&igshid=10m8jd7jxo3k1
0 notes
retnohera · 5 years
Text
“Hidup kadang-kadang memang berat, tetapi kita berusaha sebisanya dengan apa yang diberikan kepada kita”
Dark Hearts - Sharon Sala
Tumblr media
0 notes
retnohera · 5 years
Text
Tumblr media
Love the day like today.. 😍
0 notes
retnohera · 5 years
Photo
Tumblr media
Favourite Quote : “There’s no reason to be upset with yourself. And if you start to feel anger and sadness, we know there are ways to deal with those emotions so that they don’t take over our lives” #confessionsofamurdersuspect #jamespatterson #maxinepaetro #book #novel https://www.instagram.com/p/BqUL1Z_h3yMN0y35aov7TDikU3CHobmCUksr8c0/?utm_source=ig_tumblr_share&igshid=1u4ggvy067jol
0 notes
retnohera · 5 years
Photo
Tumblr media
Do Your Best Wherever It Is and KEEP UP the Good Name. #2019 https://www.instagram.com/p/BsE_uTaBVDlpXVHw9BZvq6MtK95muIksYFQOG00/?utm_source=ig_tumblr_share&igshid=1vemuizuo38ec
0 notes
retnohera · 5 years
Text
Tumblr media
OUT OF MY MIND
I Love this book so much. Beecerita tentang Melody Brooks yang menderita cerebral palsy. Dia tidak bisa berbicara, tidak bisa berjalan, gerakan tangannya sangat terbatas. Tapi memiliki kecerdasannya luar biasa. Bertahun-tahun kecerdasan itu terperangkap hanya dalam benaknya. Saya belajar banyak dari novel ini. Belajar menerima, belajar berani dan tidak pernah menyerah.
0 notes
retnohera · 6 years
Photo
Tumblr media
Kelabu (at CEVEST)
0 notes
retnohera · 6 years
Photo
Tumblr media
Sunday afternoon... Covering The Books. . 😇😇 #nextbooktoread
0 notes